Apa Saja Tanda Mobil Perlu Spooring dan Balancing?
Memiliki mobil yang berfungsi dengan baik adalah impian bagi semua pemilik mobil. Namun, seiring waktu, meskipun kamu melakukan perawatan rutin, mobil tetap memerlukan perhatian ekstra dalam hal perawatan. Salah satu perawatan penting yang perlu dilakukan yaitu spooring dan balancing. Namun, bagaimana cara mengetahui apakah mobil Anda memerlukan spooring dan balancing? Ada beberapa tanda yang perlu kamu perhatikan seperti di bawah ini.
1. Mobil Terasa Bergetar atau Goyang
Jika mobil terasa bergetar atau goyang saat dikemudikan, hal ini bisa menandakan adanya masalah pada suspensi atau roda kendaraan. Beberapa penyebab umum bergetarnya mobil saat dikemudikan adalah posisi roda yang tidak sejajar, roda yang tidak seimbang, kaki-kaki mobil bermasalah, atau adanya kerusakan pada suspensi seperti bantalan atau karet yang aus. Jika tidak segera ditangani maka akan mengganggu kenyamanan serta keselamatan berkendara.
2. Mobil Terasa Tidak Stabil
Tanda lain mobil kamu perlu memerlukan spooring dan balancing yaitu mobil terasa tidak stabil saat dikendarai. Saat mobil kamu terasa goyah saat melaju di jalan yang datar, itu bisa menjadi tanda bahwa mobil tidak seimbang. Kendala ini bisa terjadi karena beberapa alasan, seperti ban mobil tidak sama ukurannya atau terlalu kempes. Proses spooring dan balancing dapat mengembalikan keseimbangan mobil dan mencegah terjadinya kecelakaan di jalan raya.
3. Kondisi Ban Mobil Aus Tidak Merata atau Lebih Cepat dari Biasanya
Saat ban mobil terlihat lebih tipis di bagian tertentu atau terdapat bagian ban yang terlihat lebih cepat aus, hal itu menunjukkan roda mobil tidak seimbang. Kendala ini bisa disebabkan oleh ban mobil yang mengalami kerusakan, terutama pada bagian suspensi mobil. Dalam kondisi seperti ini, perlu dilakukan spooring dan balancing untuk mengembalikan keseimbangan roda dan memperpanjang masa pakai ban mobil.
4. Kemudi Mobil Tidak Sejajar
Kemudi mobil tidak sejajar terjadi ketika roda depan mobil tidak sejajar dengan kemudi mobil. Hal ini dapat terjadi karena beberapa faktor seperti suspensi yang aus atau rusak, permasalahan pada bearing atau sambungan steering, atau komponen-komponen lain yang mengalami kerusakan atau keausan.
Akibat dari kemudi mobil tidak sejajar yaitu mobil akan terasa berbelok ke satu sisi saat dikemudikan, bahkan ketika roda mobil sudah diperbaiki dan disetel ulang. Selain itu, mobil juga akan mengalami penurunan kinerja dan peningkatan konsumsi bahan bakar, karena roda mobil yang tidak sejajar akan memberikan tekanan dan gesekan yang tidak merata pada permukaan jalan.
5. Mobil Cenderung Berbelok ke Salah Satu Sisi
Mobil yang cenderung berbelok ke salah satu sisi saat dikemudikan bisa menjadi tanda terdapat masalah pada sistem kemudi mobil. Beberapa faktor yang dapat menyebabkan masalah ini terjadi karena ban yang tidak seimbang, suspensi yang rusak, hingga permasalahan pada sistem kemudi. Untuk itu, penting bagi anda melakukan spooring dan balancing secara berkala.